Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim

Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim - Hallo sahabat PORTAL ISLAM, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita, Artikel Islam, Artikel Kabar, Artikel Muslim, Artikel Politik, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim
link : Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim

Baca juga


Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim

Penyanyi sekaligus aktris yang sudah berhijrah, Dewi Sandra, lama tidak terlihat di layar kaca. Belakangan ini Dewi mengaku sedang asyik mengikuti berbagai kegiatan sosial serta aktivitas di majelis ta'lim. 





Kepada Wolipop, Dewi bercerita kalau ia rutin mengikuti beberapa majelis ta'lim untuk semakin memperdalam ilmu agamanya. Pelantun 'Aku Pulang' itu sedang berusaha memperdalam ilmu agama dan senang berdiskusi soal Islam. 

"Aku sekarang lebih banyak kegiatan sosial, ta'lim, belajar buku-buku agama, banyak mengisi atau menghadiri acara dari ta'lim. Setiap minggu itu aku ikut ta'lim remaja, ibu-ibu, kelas tafakur, ta'lim suami-istri," papar Dewi saat berbincang dengan Wolipop usai menjalankan ibadah umrah pekan lalu di Jeddah, Arab Saudi.


Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'limFoto: Arina Yulistara/Wolipop
Brand ambassador Wardah itu menuturkan kalau dirinya memang menikmati mengikuti beragam kegiatan di majelis ta'lim. Menurutnya, setiap muslim harus membekali diri dengan ilmu agama sebelum menghadap Allah SWT. Jika tidak dibekali sejak dini maka tak akan ada yang bisa menolongnya nanti setelah meninggal. Hal tersebut ia pelajari selama mengikuti majelis ta'lim.
Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'limFoto: Arina Yulistara/Wolipop
"Karena ada hal-hal fundamental yang sulit dijelaskan untuk membekali diri nanti. Aku juga sedang belajar apakah salatku sudah baik? Bagaimana salat yang khusyuk? Apa itu khusyuk? Itu dibahas di majelis ta'lim," tambah istri Agus Rahman itu.

Meski sedang menikmati melakukan berbagai aktivitas keagamaan dan sosial, Dewi tidak memungkiri kalau ia juga mendapat beberapa tawaran main film kembali. Namun bukan Dewi Sandra namanya kalau melakukan sesuatu tanpa tahu apa maknanya.

Selebriti berusia 36 tahun ini menekankan kalau ia bekerja harus sesuai hati. Begitu pula terkait profesinya yang juga seorang penyanyi, apakah Dewi berencana untuk rilis lagu baru? Kembali jawabannya disesuaikan dengan kata hatinya.

"Aku sekarang lagi menunggu script sejujurnya. Sudah ada tawaran beberapa film, sinetron, tapi lagi lagi aku harus jatuh cinta banget sama tokohnya. Setiap yang dikerjakan juga harus ada isinya, karena kalau nggak ada message di dalamnya kita hanya mengorbankan waktu, wasting time dan wasting others people time. Kalau soal single banyak yang dukung aku buat nyanyi lagi tapi akunya masih belum dapat inspirasi. Aku sedang mencari inspirasi untuk datang karena orang kreatif itu nggak bisa dipaksa kan," terangnya lagi sebelum menutup perbincangan.
(aln/asf)

Sumber | republished by (YM) Yes Muslim !


Demikianlah Artikel Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim

Sekianlah artikel Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Lama Tak Tampil di Layar Kaca, Dewi Sandra Sibuk di Majelis Ta'lim dengan alamat link https://portal-iislam.blogspot.com/2017/02/lama-tak-tampil-di-layar-kaca-dewi.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :